Tips & Trik

[Tips]Beberapa Hal Penting yang Perlu Diperhatikan Sebelum Berkendara Jarak Jauh

Driving Long Distances (source:google.com)

Berkendara merupakan kebutuhan utama bagi sebagian besar orang. baik yang tinggal di perkotaan maupun di desa. mulai dari berangkat kerja, berangkat kesekolah, semuanya hampir sebagian besar menggunakan kendaraan bermotor, sehingga kemungkinan kecelakaan saat berkendara sebenarnya sangat besar sekali. namun tentunya, kita dapat meminimalisir kemungkinan kecelakaan dan bahkan menghindarinya. berikut Hal – hal yang perlu di perhatikan saar berkendara :

  1. Periksa kendaraan pada pagi hari. Biasakan untuk selalu memeriksa kendaraan bermotor anda setiap pagi. mulai dari fungsi rem, tekanan angin di ban, rantai, lampu lampu utama, dan lainnya. untuk memastikan kondisi kendaraan memang layak untuk di kendarai. dan jangan lupa untuk membawa serta perlatan standar seperti obeng, kunci busi, apabila suatu saat kendaraan mungkin mengalami masalah.
  2. Perhatikan Rambu-rambu lalu lintas. Sangat penting untuk di perhatikan, karena dengan mengetahui rambu-rambu lalu lintas, akan membuat anda mengerti tentang kondisi jalan yang akan di lalui, misalkan jalan berkelok kelok, ataupun turunan curam.
  3. Jangan mengantuk. Mengantuk merupakan faktor utama pada manusia, yang paling sering menyebabkan kecelakaan. biasanya para pengemudi yang telah menempuk jarak yang cukup jauh akan merasakan kelelahan, yang akhirnya dapat menyebabkan ngantuk. tentunya pada kondisi seperti ini, pengemudi seharusnya berhenti di rest area terdekat dan berisitirahat untuk membuang rasa lelah dan ngantuk.
  4. Servis berkala kendaraan bermotor. Dengan servis berkala, tentunya akan membuat kendaraan anda akan selalu terjaga dari kerusakan kerusakan yang mungkin terjadi.

Secara singkat adalah persiapkan fisik anda dan kendaraan anda secara maksimal / fit sebelum menempuh perjalanan jauh. Jika rekan-rekan ada yang ingin menambahkan silahkan posting comment dibawah ini.

sumber:enggaktahu.com

Tags

Related Articles

Leave a Reply

Close